KOMENTAR

MUSIM penghujan sudah tiba di sejumlah wilayah Indonesia, mulai dari intensitas rendah hingga tinggi. Bagi “perempuan tangguh” pengendara bermotor khususnya roda dua, sebaiknya waspada dengan kondisi cuaca yang tiba-tiba berubah. Karena kecelakaan banyak terjadi dalam kondisi hujan. Ladies, berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan saat hujan agar selamat berkendara.

  1. Selalu cek kondisi ban, rem dan lampu motor

Sebelum berkendara, sebaiknya cek seluruh lampu kendaraan apakah berfungsi dengan baik atau tidak, terutama lampu sen. Ingat! Pergunakan lampu sen sesuai fungsinya dan segera matikan ketika sudah tidak digunakan lagi, karena selain membahayakan diri sendiri juga membahayakan pengendara lain. Selain itu kondisi ban juga harus diperiksa apakah dalam keadaan botak atau tidak, karena musim hujan jalanan menjadi licin dan sangat berbahaya jika ban dalam keadaan tipis. Meskipun perempuan biasanya tidak paham akan mesin motor, setidaknya service berkala mampu menjaga kondisi motor tetap baik.

2. Kurangi kecepatan

Musim hujan menyebabkan jalanan menjadi tergenang air. Banyak lubang dijalanan yang kala hujan tidak tampak, dan ini sangat berbahaya jika dilalui kendaraan dengan kecepatan tinggi, motor bisa terpelanting dan menyebabkan kecelakaan fatal. Sebisa mungkin, hindari genangan air karena kita tidak tahu kedalamannya. Selain itu genangan yang dilalui kendaraan bermotor dengan kecepatan tinggi cipratan airnya dapat mengotori pengendara motor lainnya, terutama pejalan kaki. 

3. Jaga Jarak aman.

Jangan terlalu dekat dengan kendaraan di depan kita, hal ini demi menghindari rem mendadak yang kemungkinan terjadi, sehingga tabrakan beruntun dapat dihindari. Tak perlu kebut-kebutan dan menyalip kendaraan lain, berkendaralah dengan penuh konsentrasi dan fokus ya ladies!

4. Selalu bawa jas hujan, sepatu karet dan baju ganti

Sebaiknya ladies tidak menggunakan jas hujan yang berbentuk ponco, karena beberapa kasus kecelakaan terjadi disebabkan jas hujan yang tersangkut ke dalam ban motor, sebaiknya pergunakan jas hujan two pieces. Selain itu selalu bawa sepatu karet atau sepatu boot anti slip. Yang tidak kalah penting, siapkan juga baju salin ya, karena bagaimanapun selama dijalan pasti kita akan terkena cipratan air hingga lumpur dari kendaraan lain.

 

 

5. Berhenti ketika hujan deras

Jika hujan turun sangat deras, sebaiknya ladies berhenti di tempat yang aman dan tidak di bawah pohon. Karena hujan yang terlalu deras menyebabkan daya pandang menjadi terbatas. Apalagi jika disertai angin kencang, bisa menggangu keseimbangan kita dalam mengendarai motor.

6. Jaga stamina dan kesehatan.

Selalu terguyur hujan, dapat menyebabkan daya tahan tubuh ladies menurun. Perbanyak minum vitamin dan suplemen, karena biar bagaimanapun hujan bukanlah penghalang ladies untuk melakukan berbagai aktifitas.

Apabila ladies sudah terjebak banjir dan kendaraan mogok karena air masuk ke knalpot, jangan menghidupkan mesin kembali. Sebaiknya dorong kendaraan ke tempat yang lebih kering dan aman, karena dikhawatirkan sistem pengapian kendaraan akan mengalami korsleting yang dapat menyebabkan kendaraan terbakar. Terakhir, selalu perhatikan rambu-rambu lalu lintas dan be save ride, ladies!




Kementerian Agama Luncurkan Program “Baper Bahagia” untuk Dukung Ketahanan Pangan Masyarakat Desa

Sebelumnya

Fitur Akses Cepat Kontak Darurat KDRT Hadir di SATUSEHAT Mobile

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News