KOMENTAR

BISA jadi tas yang anda kenakan adalah tas kesayangan yang paling mahal yang Anda miliki. Namun, tahukah Anda bahwa ada tas yang super mahal yang menjadi idaman para selebritis dunia?

1. Mouwad 1001 Nights Diamond Purse

Banyak yang sudah tahu bahwa tas Hermes adalah tas paling mahal. Sayangnya untuk kali ini pemecah rekor terbaru tas termahal ternyata dipegang oleh Mouwad 1001 Nights Diamonds Purse. Mouawad adalah tas keluaran Emirati Luxury, produsen penghasil barang-barang mewah yang sudah mengantongi setidaknya 5 sertifikat Guinness World Records.

Seberapa mahalnya?

Ada 4.515 butir berlian yang bertahta dengan kualitas wahid nomor satu pada tas rancangan Robert Mouwad ini. Totalnya adalah 381,92 karat. Tas ini dijual dengan harga 3,8 juta dollar atau sekitar 51,3 miliar rupiah.

Guinness World Records memberikan penghargaan bergengsi kepada tas mewah tersebut sebagai tas termahal.

Robert Mouwad sebelumnya juga mendesain bra termahal di dunia yang sama-sama bertahtakan berlian.

Untuk membuat tas Mouawad, dibutuhkan 10 pekerja professional. Karya tas indah ini dikerjakan selama 8.800 jam.

 

Kira-kira siapa nanti yang bakal membeli tas ini ya?

2. Hermes Birkin Bag by Ginza Tanaka 

Hermes Birkin Ginza Tanaka menempati nomor 2 sebagai tas termahal. Salah satu produk andalan Hermes ini mengambil nama dari profil Jane Birkin, seorang artis dan penyanyi wanita terkenal asal Inggris sebagai bentuk penghormatan.

Keistimewaan Tas Hermes Birkin Ginza Tanaka karya desainer tas tangan terkenal asal Jepang,  Ginza Tanaka, ini adalah berbahan platinum yang bertabur lebih dari 2 ribu berlian berkadar 10 karat dan kancing pengunci beserta tutup tas terbuat dari emas putih 18 karat. Jika dirupiahkan, tas ini mencapai harga Rp26 milliar

Nah, Anda tertarik dengan tas yang mana?




Alexandra Askandar: Perempuan dengan Peran Strategis dalam Kepemimpinan dan Inovasi di Dunia Perbankan

Sebelumnya

Mahasiswi Keperawatan Abbie Stockard Terpilih Sebagai Miss America 2025

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Women