KOMENTAR

KEDUTAAN Besar Australia di Jakarta mengadakan pemutaran film ‘untuk merayakan keberhasilan internasional film pendek Indonesia.

Film ‘Kado’ baru-baru ini mengadakan pemutaran perdana di Australia, di Melbourne International  Film Festival. Sebelumnya, film ini  diputar di Sundance International Film Festival 2019 dan Venice International Film Festival in 2018.

Film berdurasi 15 menit ini diproduksi bersama oleh produser film Indonesia ternama, dan alumni Australia, Mira Lesmana. Film ini disutradarai oleh sutradara pemenang berbagai penghargaan, Aditya Ahmad.  ‘Kado’ mengeksplorasi identitas pemuda dalam masyarakat konservatif dan film ini menampilkan Isfi saat ia mempersiapkan hadiah ulang tahun untuk temannya, Nita.  ‘Sepatu baru’ merupakan salah satu film pendek Aditya lainnya, diputar sekaligus berurutan. Film ini bercerita tentang seorang remaja perempuan yang bertekad untuk menghentikan hujan dengan mempraktikkan mitos lokal kuno.

Penonton mahasiswa jurusan film dan sineas muda juga mendapat kesempatan untuk mendengar langsung dari Mira dan Aditya setelah pemutaran film.

Australia terkenal dengan festival film internasionalnya, yang menampilkan beberapa film pendek terbaik dari seluruh dunia.

Pembuat film Indonesia sekarang memiliki kesempatan untuk mengikuti  Flickerfest Australia now ASEAN Short Film Competition dan memutar film mereka di festival film pendek Flickerfest yang terkenal, di Pantai Bondi Sydney pada Januari 2020.

Kompetisi ini terbuka untuk pembuat film dari semua negara anggota ASEAN dan para finalis akan memenangkan perjalanan ke Sydney untuk mengembangkan hubungan dengan para profesional di industri film Australia pada festival tersebut.




Perjalanan Dina Mariana di Dunia Entertainment: Merintis Karier hingga Puncak Kesuksesan

Sebelumnya

Penyanyi Cilik Era 70-an Dina Mariana Meninggal Dunia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Entertainment