KOMENTAR

SEBUAH kapal dicurigai berasal dari Korea Utara, berisi beberapa mayat di dalamnya, ditemukan di sebuah pulau kecil di Jepang utara, pada Minggu (29/12).

Dinas Penjaga Pantai Jepang mengatakan, kapal itu terdampar dan banyak mayat-mayat yang membusuk di dalamnya, ditemukan di pulau Sado, di prefektur Niigata.

Seorang pejabat penjaga pantai di Sado, yang menolak diungkap identitasnya, mengatakan di dalam kapal ditemukan tiga mayat masih lengkap dengan kepala. Lalu ada dua kepala tanpa tubuh, dan dua tubuh tanpa kepala.

Sehingga jumlahnya diperkirakan ada tujuh mayat. Belum diketahui apakah tubuh dan kepala itu berasal dari orang yang sama. Semuanya, berjenis kelamin laki-laki.

Sebuah penyelidikan telah dimulai untuk memastikan apakah kapal itu berasal dari Korea Utara. Karena ada benda-benda berbahasa Korea ditemukan di kapal.

Daerah tempat ditemukannya kapal itu menghadap ke Korea Utara dan merupakan kawasan di mana kapal-kapal seperti itu, yang dijuluki “kapal setan” oleh media Jepang, telah ditemukan dalam tahun-tahun terakhir. Jumlahnya pun mencapai seratus setiap tahun.




Dukung Presiden Prabowo Bawa Ahli Medis India ke Indonesia, Andi Arief: Kasihan Rakyat Kecil Tidak Punya Jalan Keluar untuk Transplantasi Organ

Sebelumnya

Gunung Lewotobi Kembali Meletus Disertai Gemuruh, Warga Diimbau Tetap Tenang dan Waspada

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel News