BULAN suci ramadhan tinggal hitungan hari. Bulan ini menjadi sangat istimewa dan selalu ditunggu-tunggu kehadirannya oleh umat Islam. Meskipun di tengah pandemi corona atau Covid-19 yang saat ini terjadi, Ustad Abdul Somad (UAS) menyarankan umat Islam untuk melakukan lima amalan guna menyambut bulan penuh rahmat ini.
Dikutip dari kanal YouTube Kajian Islam, UAS menyebut ada lima amalan penting yang perlu dipersiapkan dalam menyambut bulan suci Ramadan. Kelimanya adalah:
1. Perbaiki hubungan dengan Allah, mensucikan diri dengan taubatan nasuha. Dalilnya, "Hai orang beriman, bertobatlah kepada Allah".
Jadi, inilah masanya kita taubat kepada Allah. Syaratnya bagaimana?
"Mandi taubat. Caranya, sama dengan mandi wajib," jawab UAS.
2. Menyambung tali silaturahmi, perbaiki hubungan antara sesama manusia. Meminta maaf tidak cukup dengan pergi ke Mekah lalu menangis di pintu Ka'bah sambil meminta ampunan Allah agar dosa-dosa kepada kawan atau yang lainnya dimaafkan.
"Tidak cukup dengan itu. Kita mesti datang, bersalaman. Allah ampunan dosa keduanya, sebelum mereka berpisah," kata dia.
3. Pelajari ilmu ramadan, undang ustad-ustad yang paham dan tanyai mereka mengenai ilmu ramadan.
4. Membaca Al Qur'an
5. Siapkan dana untuk membantu anak yatim dan fakir miskin.
KOMENTAR ANDA