Jamur enoki/ Net
Jamur enoki/ Net
KOMENTAR

BAKTERI Listeria sedang menjadi perbincangan hangat lantaran ditemukan di sebuah bahan makanan yang banyak digemari masyarakat, yaitu jamur enoki. Bahkan Pusat Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan (PPKP) Kementerian Pertanian Indonesia melakukan tindakan tegas, memusnahkan bahan olahan makanan asal Korea Selatan itu.

Listeria monocytogenes sendiri adalah bakteri yang ditemukan di dalam bahan makanan, air, tanah, maupun feses. Manusia bisa terinfeksi ketika mengonsumsi makanan yang telah terkontaminasi. Jika sudah terpapar, penyakitnya disebut listeriosis.

Bakteri ini akan sangat berbahaya jika menginfeksi kelompok rentan seperti ibu hamil, lansia, anak-anak, orang dengan penyakit penyerta, dan mereka memiliki sistem imun yang lemah.

Ternyata, bakteri ini tidak hanya terdapat dalam jamur enoki. Ada 4 bahan makanan lain yang rentan terpapar Listeria, yaitu:

1. Susu Mentah
Susu mentah (Raw milk) adalah susu dari hewan apa saja yang belum dipasteurisasi untuk membunuh bahaya bakteri di dalamnya. Listeria juga berpotensi ada pada olahan susu mentah seperti keju lunak, yogurt, dan es krim. Untuk mengetahui apakan susu dan olahannya aman, kamu bisa mengetahuinya pada keterangan "pasteurisasi" yang ada di produk. Dan sebaiknya simpan susu serta produk olahannya di lemari pendingin dengan suhu kurang dari 4,4 derajat celcius.

2. Kecambah Mentah
Kecambah terdiri dari beberapa jenis, yaitu kecambah alfalfa, semanggi, lobak, dan kacang hijau. Namun jika kecambah dimasak dengan matang, maka seluruh bakteri yang terkandung di dalamnya, termasuk Listeria, akan mati.

3. Daging dan Olahan Ikan
Disarankan orang yang berisiko tinggi tidak mengonsumsi hotdog, daging saat makan siang, dan olahan lainnya sebelum dipanaskan sampai suhu internal mencapai 73,9 derajat celcius. Hindari paparan jus atau daging olahan masuk ke makanan lain, peralatan, dan permukaan persiapan makan. Cuci tangan setelah memegang hotdog, daging irisan, daging olahan, dan simpan di lemari es. Begitu pula dengan produk ikan olahan (ikan kaleng), pastikan bisa disimpan di suhu ruang.

4. Melon
Agar terhindari dari melon yang terpapar Listeria, pastikan memotong melon sebelum dimasukkan ke lemari es. Pastikan suhu lemari pendingin ada di bawah 5 derajat celcius dan buang melon yang sudah tersimpan 7 hari di lemari pendingin. Jika ingin menyimpannya di suhu ruang, kamu harus mendiamkan melon selama 4 jam, sebelum dipotong.




4 Cara Cerdas Memilih Buah Segar dan Matang: Jangan Sampai Tertipu!

Sebelumnya

4 Sehat 5 Sempurna atau Isi Piringku?

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Health