PANDEMIK virus corona atau Covid-19 sangat memberikan dampak buruk bagi industri pariwisata di seluruh dunia.
Di Meksiko, pada paruh pertama tahun 2020 ini, jumlah pengunjung asing yang datang ke negara tersebut merosot tajam hingga 41,2 persen bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
Menurut keterangan yang dirilis oleh Menteri Pariwisata Meksiko, Miguel Torruco awal pekan ini, dijelaskan bahwa penurunan wisatawan telah menyebabkan penurunan 51,5 persen dalam pendapatan valuta asing menjadi 5,786 miliar dolar AS selama periode Januari-Juni.
Melansir Reuters, diketahui bahwa industri pariwisata menyumbang sekitar 9 persen dari produk domestik bruto Meksiko. Namun wisatawan asing memilih untuk menghindari perjalanan wisata ke luar negeri karena pandemik Covid-19 yang terjadi sejak awal tahun ini.
KOMENTAR ANDA