KOMENTAR

PANDEMI Covid-19 memang telah mengubah semua sendi kehidupan manusia. Namun, kondisi ini terbukti tidak mampu menghentikan kaum milenial untuk terus berkarya dan berkreasi.

Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Fashion Festival 4.0 telah membuktikan, bahwa virus Corona tidak mematikan gerak dan langkah kaum milenial untuk beraksi.

"Alhamdulillah, UNJ Fashion Festival 4.0 mendapat reaksi yang baik dari para generasi muda. Tercatat ada 300 peserta yang mengikuti acara ini dan 115 desainer yang mengikuti lomba desain masker unik," kata Fatahillah Rizki Setiawan, Ketua Pelaksana UNJ Fashion Festival 4.0, secara daring, Selasa (25/8).

Festival yang mengambil tema "Fashion Sebagai Sarana Ekspresi Diri di Tengah Pandemi" ini, menurut Fatah, diikuti peserta dari berbagai daerah seperti dari wilayah Jabodetabek, Malang, Surabaya, Sulawesi, Denpasar. Dan diikuti pula oleh sejumlah Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

"Enam minggu kami mempersiapkan acara ini, semoga memberikan manfaat. Yang pasti, masa pandemi tidak menghentikan kita untuk berkarya, justru harus lebih bisa mengekspresikan diri," ujar dia.

Sementara itu, Wakil Dekan III Fakultas Teknik UNJ Ir Erna Septiandini, MT mengapresiasi apa yang telah dilakukan anak didiknya. Lebih lanjut dia berharap, event seperti ini dapat diperluas skalanya menjadi skala nasional, bahkan terkenal hingga ke Asia.

"Prestasi mahasiswa seperti ini diharapkan bisa membawa nama baik UNJ dan bisa mencapai visi misi yang diharapkan. Semoga sukses dan dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, acara Fashion Festival 4.0 saya buka," ucap Erna.

UNJ Fashion Festival 4.0 diselenggarakan berkat kerja sama berbagai pihak dan mendapat dukungan penuh dari Farah.id sebagai media partner.

 




Shandy Purnamasari Terus Berinovasi Tingkatkan Kualitas Produk MSGLOW

Sebelumnya

Ini Dia Daftar Shades dan Varian Ombre Super Cantik Liptint Wardah Moist Dew Tint

Berikutnya

KOMENTAR ANDA