Pangeran Carl Philip dan Putri Sofia dari Swedia/Net
Pangeran Carl Philip dan Putri Sofia dari Swedia/Net
KOMENTAR

VIRUS corona menghampiri keluarga Kerajaan Swedia. Pangeran Carl Philip dan istrinya, Putri Sofia telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.

Dalam pernyataan yang dirilis kerajaan pada Kamis (26/11), keduanya memiliki gejala ringan dan tengah melakukan karantina mandiri di kediaman mereka bersama kedua putranya, Pangeran Alexander dan Pangeran Gabriel.

Sebagai bagian dari pelacakan kontak, maka tim dokter kerajaan juga akan melakukan tes Covid-19 pada Raja Carl XVI Gustaf, Ratu Silvia, Putri Mahkota Victoria, dan Pangeran Daniel.

Carl Philip adalah satu-satunya putra Raja Carl XVI Gustaf dan Ratu Silvia. Ia berada di urutan keempat untuk garis takhta kerajaan setelah Putri Mahkota Victoria dan kedua anaknya, Putri Estelle dan Pangeran Oscar.

Selama pandemi Covid-19, Pangeran Carl dan istrinya telah banyak mendukung gerakan melawan virus corona. Pangeran Carl sendiri bekerja di markas Satuan Tugas Pertahanan Swedia, sementara Putri Sofia kerap membantu tenaga kesehatan di rumah sakit Sophiahemmet di Stockholm.




Dukung Riset dan Publikasi Ilmiah, Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta Luncurkan Jurnal Yustisia Hukum dan HAM “JURNALIS KUMHAM”

Sebelumnya

Momen Unik yang Viral, Kebersamaan Presiden Prabowo dan Kucing Bobby Kertanegara di Istana

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News