Presiden Amerika Serikat terpilih Joe Biden akan meminta warga Amerika Serikat untuk mengenakan masker selama 100 hari pada awal kepemimpinannya nanti/Net
Presiden Amerika Serikat terpilih Joe Biden akan meminta warga Amerika Serikat untuk mengenakan masker selama 100 hari pada awal kepemimpinannya nanti/Net
KOMENTAR

PRESIDEN Amerika Serikat terpilih, Joe Biden menunjukkan bahwa dia merupakan sosok yang tidak memandang sebelah mata ancaman dari pandemi Covid-19.

Dalam sebuah wawancara terbaru dengan CNN yang dipublikasikan pada Jumat (4/12), Biden mangatakan bahwa dia akan meminta warga Amerika Serikat untuk memakai masker selama 100 hari pertamanya menjabat di Gedung Putih awal tahun depan.

Langkah ini akan dia ambil demi menekan penularan virus corona. Biden mengaku yakin bahwa pengurangan signifikan dalam kasus Covid-19 akan terjadi jika setiap orang Amerika Serikat mengenakan masker.

Bukan hanya itu, Biden juga mengatakan bahwa dia akan memesan masker untuk dipakai di semua gedung pemerintah.

"Hari pertama saya dilantik untuk mengatakan saya akan meminta publik selama 100 hari untuk menutupi wajah dengan masker. Hanya 100 hari untuk menutupi, tidak selamanya. Seratus hari," ujar Biden.

"Dan saya pikir kita akan melihat penurunan yang signifikan jika kita melakukannya, jika itu terjadi dengan vaksinasi dan penyamaran untuk menurunkan angka secara signifikan," sambungnya.

Bagi Amerika Serikat, 100 hari pertama menjabat merupakan periode simbolis yang penting bagi presiden. Hal itu menjadi semacam ukuran mengenai bagaimana seorang presiden akan menyelesaikan sesuatu.




Berjalan Kaki Bantu Mencegah Penyakit Kronis, Benarkah?

Sebelumnya

Wajib Tahu, Ini Waktu yang Tepat untuk Merebus atau Mengukus Sayuran Agar Nutrisi Tak Hilang

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Health