ANAK-anak adalah golongan yang paling rentan terinfeksi virus Corona. Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menyebutkan, sebanyak 11,3 persen dari total pasien Corona yang menjalani perawatan intensif di rumah sakit, adalah anak-anak. Ini artinya, 1 dari 9 pasien Covid-19 adalah anak-anak.
Mengutip Parents, daya tahan tubuh anak terhadap suatu penyakit baru terbentuk setelah tubuh anak berperang melawan kuman penyakit. Walau begitu, orangtua memiliki peran penting dalam meningkatkan daya tahan tubuh anak.
Asupan sehat sangat bermanfaat. Ibarat salah satu senjata yang membantu si kecil menguatkan benteng pertahanannya.
Berikut beberapa asupan makan penambah daya imunitas anak yang perlu orangtua ketahui:
1. Makanan laut, daging merah, daging ayam
Makanan peningkat daya tahan tubuh anak adalah berbasis protein. Mengutip Cleveland Clinic, makanan berprotein tinggi ada pada makanan laut, daging merah, dan daging ayam.
Selain mengandung banyak protein, makanan tersebut juga kaya akan zinc.
Menurut National Institute of Health (NIH), kebutuhan zinc setiap hari untuk anak terbagi menjadi:
• Bayi 0-6 bulan: 2 miligram
• Usia u bulan hingga 3 tahun: 3 miligram
• Anak 4-8 tahun: 5 miligram
• Anak 9-13 tahun: 8 miligram
• Remaja laki-laki usia 14-18 tahun : 11 miligram
• Remaja perempuan usia 14-18 tahun: 9 miligram
Yang perlu diingat, berikan zinc yang berasal dari bahan alami. Sebab terlalu banyak zinc dapat menyebabkan mual, muntah, tidak nafsu makan, kram perut, diare, dan sakit kepala.
2. Yogurt, Kefir, Acar, dan Sari Cuka Apel
Makanan yang mengandung probiotik dan prebiotik juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak. Probiotik dapat membantu menjaga keseimbangan bakteri baik dan jahat.
Sumber prebiotik bisa didapat dari pisang hijau, pisang raja, bengkuang, ubi jalar, dan asparagus.
3. Kacang-kacangan dan Biji-bijian
Berikan anak kacang-kacangan dan biji-bijian sebagai camilan. Bisa berupa kacang kenari, biji labu, dan biji chia. Makanan-makanan tersebut dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak karena dapat menambah asam.lemag omega-3 jenis asam alfa-linolenat (ALA).
Asam lemak sehat ini terbukti ampuh membantu melawan penyakit. Juga banyak mengandung protein, serat, dan kalium, madnesium, zinc, tembaga, mangan, serta vitamin E, BY, B12, dan A.
4. Buah dan sayur
Berikan setiap hari dalam menu makanan sehat untuk anak. Sayur dan buah mengandung kaya serat, sebagai antioksidan, vitami A, C, E, B2, BY, K, kalium, folat, magnesium, kalium, dan zinc.
Setiap hari berikan buah dan sayur seperti wortel, brokoli, kangkung, sawi, jeruk, lemon, atau stroberi untuk menunjang daya tahan tubuh anak.
5. ASI
Mengutip dari Parents, ASI mengandung antibodi yang diperlukan anak saat menghadapi infeksi telinga, alergi, diare, pneumonia, meningitis, infeksi saluran kemih, sampai sindrom kematian mendadak.
Tapi ingat, memberikan makanan peningkat daya tahan tubuh anak bukan satu-satunya jalan mendongkrak imunitas. Imbangi dengan mengarahkan si kecil untuk cukup tidur dan aktif bergerak, terutama olahraga pagi.
KOMENTAR ANDA