Anisa Rahma dan sepatu produksinya berlabel Muwaa/ Instagram
Anisa Rahma dan sepatu produksinya berlabel Muwaa/ Instagram
KOMENTAR

MASIH ingat dengan Anisa Rahma? Eks personel girlband Cherrybelle ini sekarang sudah berhijab, loh. Bahkan, namanya kian Eksis saat ia memutuskan untuk menjadi entrepreneur.

Baru-baru ini, Anisa meluncurkan sebuah produk sepatu syar'i untuk menjawab kebutuhan para hijabers. Dengan mengusung brand MUWAA, yang baru launching pada Selasa (19/1), wanita kelahiran 12 Oktober 1990 itu berharap produknya nyaman untuk para hijabers.

"Alhamdulillah.. terwujud juga keinginan bikin sepatu syar'i.. Bukan, bukan karena sepatunya dihijabin! Hehe. Sepatu syar'i ini solusi buat para muslimah, untuk menjaga gamisnya dari kotoran/najis saat jalan.. Jadi keinget dulu, kalo pake gamis, bawahnya suka kotor karna roknya keinjek2 dan nyapu jalan, alhasil bingung kalo mau dipake sholat," tulis Anisa di Instagram @anisarahma.

Produksi sepatu ini, jelas istri Anandito Dwis ini, menjawab kebutuhan sehari-hari muslimah yang memakai gamis. Terlebih yang sering sering merasakan busananya itu kotor pada bagian ujungnya (bawah). Oleh karena itu dia membuat sepatu syari yang bagian solnya lebih tinggi dari sepatu pada umumnya.

Ia mengatakan, sepatu syar'i Muwaa tidak bikin pegal, ringan dan dalamnya empuk. Ada juga garansi selama satu tahun pemakaian dengan penggunaan yang wajar.

"Perdana kita mengeluarkan sepatu dulu. Kita mengeluarkan gamis, khimar, kerudung segi empat pokoknya satu set. Kelebihannya Muwaa ini ada satu set jadi matching dari atas sampai bawah sama busana dan hijabnya. Aku dari dulu kepengin punya outfit yang matching dari atas sampai bawah. Dan ada maskernya headloop, muslimah friendly banget," lanjut wanita yang membuka toko Muwaa di Bandung itu.

 




Coba Jadi Aku, Film Pendek Prinsa Mandagie yang Bagikan Makna Mendalam tentang Hidup

Sebelumnya

Inara Rusli Suarakan Perempuan Lawan Ancaman Toxic Patriarchy

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Entertainment