KOMENTAR

WARDAH sebagai brand kosmetik halal di Indonesia, terus berkomitmen untuk berinovasi dalam kebaikan. Tahun ini, menjelang Ramadan, Wardah mengajak seluruh perempuan Indonesia untuk ikut dalam kampanye #LangkahBaikmuBerarti.

Brand Manager Wardah Shabrina Salsabila mengatakan, kampanye Ramadan ini menjadi titik awal bagi perempuan Indonesia untuk melakukan hal yang penuh manfaat dan menjadi kebiasaan sehari-hari ke depannya.

"Menebarkan kebermanfaat itu hal yang dapat menginspirasi banyak orang. Kita dapat menciptakan energi positif dan memengaruhi sekitar untuk berbuat baik, sehingga kebaikan ada di mana-mana. Sesuai dengan value Wardah, kami yakin bahwa sekecil apapun kebermanfaatan yang ditebarkan akan terasa besar saat diterima oleh orang lain. Dan di setiap kebermanfaatan terdapat keberkahan," ucap Shabrina dalam press conference virtual Wardah, Ramadan Champaign, Rabu (7/4).

Sebagai langkah nyata, Wardah merancang berbagai kegiatan yang salah satunya adalah mengajak masyarakat untuk mendaftarkan ide langkah baik melalui microsite Wardah di bit.ly/Wardah-LBB dimulai 5 April sampai 30 April 2021. Bagi ide kebaikan yang terpilih, Wardah akan membantu mewujudkannya.

Dan sepanjang Ramadan nanti, Wardah bekerja sama dengan Dompet Dhuafa dan Komunitas Muda Sakinah Mawadah Warahmah (Musawarah), akan menggalang dana untuk pendidikan serta pengembangan Rumah Tahfidz Qur'an.

"Jangan ragu untuk menebarkan kebermanfaatan, karena setiap langkah baiknu berarti bagi sesama dan lingkungan. Sekecil apapun itu akan sangat bermakna bagi orang lain," demikian Shabrina.

 




Abdul Mu'ti Apresiasi Peran 'Aisyiyah dalam Wujudkan Pendidikan Inklusif di Indonesia hingga Peningkatan Kapasitas Guru

Sebelumnya

Haedar Nashir Resmi Membuka Tanwir I ‘Aisyiyah

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel C&E