Group Head Wardah Novia Sukmawaty, dr Sari Chairunnisa, Sp KK, Vice President of Research and Development PT Paragon Technology & Innovation, Ivy Batuta  dan Francois Paul, DSM Global Skin Expert
Group Head Wardah Novia Sukmawaty, dr Sari Chairunnisa, Sp KK, Vice President of Research and Development PT Paragon Technology & Innovation, Ivy Batuta dan Francois Paul, DSM Global Skin Expert
KOMENTAR

WARDAH kosmetik tak henti-hentinya berinovasi membuat perempuan Indonesia semakin memesona. Mempertahankan posisi ini, Wardah meluncurkan produk terbarunya "Wardah Lightening Serum Ampoule" dengan format yang lebih termuktakhir yaitu Advanced Niacinamide.

Kandungan skin care Niacinamide memang sangat digemari. Menjadi tren di industri kecantikan karena memiliki manfaat menangani berbagai masalah kulit wajah. Memiliki manfaat umum melembabkan dan mengatasi noda hitam bekas jerawat, Niacinamide juga memiliki rejimen perawatan kulit sehari-hari.

Inilah alasan Wardah melakukan pemutakhiran pada penggunaan Niacinamide dengan kemurnian lebih dari 99 persen. Hasilnya, mampu mencerahkan, proteksi lebih terhadap blue light, sinar dari gadget yang dapat memberikan efek negatif pada kulit dan menyamarkan bekas noda hitam.

"Pada umunya Niacinamide mengandung pengotir atau nicotonic acid yang apabila dipakai dalam jumlah banyak dapat menyebabkan iritasi kulit. Tetapi high-grade Niacinamide dalam serum ampoule ini memiliki kemurnian tinggi agar dapat memberikan hasil optimal pada kulit," kata Group Head Wardah Novia Sukmawaty, saat Virtual Press Conference "The Launching of Wardah Lightening Serum Ampoule", Senin (21/6).

Penggunaan gadget yang terlalu tinggi selama masa pandemi ini membuat paparan blue light menembus kulit lebih tinggi ketimbang sinar UV. Dampak yang muncul dari paparan itu adalah kulit kusam, hiperpigmentasi, melemahkan epidermal barrier kulit, serta penuaan dini.

"Maka dari itu, Wardah Lightening Serum Ampoule hadir untuk mencegah penggelapan kulit dan menghambat pigmen gelap mencapai permukaan kulit," jelas dr Sari Chairunnisa, Sp KK, Vice President of Research and Development PT Paragon Technology & Innovation, dalam kesempatan yang sama.

Wardah Lightening Serum Ampoule sudah melalui proses uji menyeluruh dan aman. Dengan 10 kali advance Niacinamide dan 0 persen alkohol, sehingga dapat digunakan oleh semua jenis kulit wajah. Wardah Lightening Serum Ampoule juga telah diuji secara dermatologi dengan hasil non-acnegenic dan non-comedogenic.




Menteri Agama Nasaruddin Umar Raih Nilai Tertinggi dalam Evaluasi Kinerja 100 Hari Kabinet Merah Putih

Sebelumnya

5 Fakta Seputar Kasus Mendikti vs ASN: Dari Dugaan Pemecatan Hingga Perdamaian

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News