Anwar Fuady dan istri/Ist
Anwar Fuady dan istri/Ist
KOMENTAR

SATU lagi kabar memperihatinkan datang dari keluarga insan film Indonesia.

Ibu Hj Farida Fuady, istri tercinta aktor terkenal Anwar Fuady terpapar virus Covid-19.  

Farida (69) dinyatakan positif, Selasa malam (13/7) lalu. Kemudian pada Rabu (14/7) dirawat di UGD RS Ciputra, Mall Ciputra, Jakarta Barat. Hingga hari ini, Kamis (15/7), ia masih dirawat di UGD  menunggu sampai ada kamar rawat inap kosong di RS tersebut.

Gejala awal yang dirasakan Farida suhu badan panas, pusing, dan batuk.
Anwar tidak bisa menduga istri terpapar di mana dan dari siapa. Yang jelas, menurutnya, selama pandemi istrinya tidak pernah keluar rumah kecuali dua kali seminggu untuk kebutuhan HD di RS.

Anwar Fuady (74) sendiri mengakui selama ini dia juga tetap beraktivitas di luar rumah dan ketemu banyak orang.

"Sulit kita menduga dari mana sumber penularannya. Bisa saja dari saya sendiri," ucap Ketua Umum Parsi, organisasi artis sinetron itu.

Yang penting dan harus disyukuri, kata Anwar, ibu Hj Farida dapat segera  mendapatkan penanganan medis di RS. Apalagi, itu terjadi di tengah kesulitan masyarakat mendapatkan akses RS dan klinik kesehatan yang kolaps sejak sebulan terakhir.

Anwar Negatif

Segera setelah istri dinyatakan positif, Anwar dan seluruh keluarga pun melakukan swab PCR. "Alhamdulillah, semuanya negatif," kata pemain sinetron "Samudera Cinta" yang sempat tayang lebih seribu episode di SCTV.

"Mohon doa seluruh kawan dan sahabat agar istri segera sembuh," sambung aktor kawakan yang pada 2004 sempat ikut kompetisi sebagai Calon Presiden RI dalam Kovensi Golkar.




KBRI Kairo Dorong Peningkatan Ekspor dan Investasi Indonesia di Mesir

Sebelumnya

Tiada lagi Bang Muin

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News