Dian Sastro Wardoyo/ Net
Dian Sastro Wardoyo/ Net
KOMENTAR

DIAN Sastro memang memiliki segudang talenta. Selain akting, modeling, dan bernyanyi, ibu dua anak ini juga mendalami dunia pendidikan dan sosial yang dijalaninya dengan sangat baik.

Belakangan Dian mulai serius di dunia menulis. Setelah sebelumnya pernah menulis langsung film Nougat yang juga ia sutradarai, kali ini Dian menulis sebuah cerita pendek berjudul Mencari Sang Kakek.

Dilansir dari  laman instagramnya, Dian menuliskan bahwa menulis cerpen bukan yang pertama kali ia lakukan. Saat duduk di bangku SMP, Dian pernah menjadi ilustrator dan penulis majalah sekolah. Baginya beruntung sekali ia mendalami bidang sastra saat itu

“Bukan mading (majalah dinding) yah, kalo itu di film AADC,” ujar Dian seperti dikutip Farah.id dari laman instagramnya.

Mencari Sang Kakek ini adalah judul cerita pendek yang ia tulis dan untuk pertama kalinya dipublikasikan lewat media cetak @jurnal_perempuan.

Cerita pendek ini pun merupakan perjalanan saya ke hari-hari sebagai anak SMP itu, yang setiap hari harus berangkat dan pulang sekolah dengan menggunakan kendaraan umum. Dan betapa banyak sekali pelecehan seksual terjadi di ruang-ruang publik dan terjadi di depan mata kita semua. Bahkan juga terjadi pada diri kita sendiri.

Terjadi pada anak-anak yang tidak berdaya, maupun pada orang dewasa. Ini adalah sesuatu yang perlu kita respon sebagai masyarakat yang mendamba kehidupan yang lebih baik untuk kita semua. Dapatkah kita maju tanpa membenahi apa yang perlu dibenahi?

Beruntung sekali pernah menulis dan jadi bagian dari redaktur majalah sekolah. Karena nggak semua sekolah punya majalah yang dicetak dan dikurasi setiap bulannya.

Perjalanan kembali menulis ini juga diinspirasi oleh mbak @leilachudori
dan kelas menulisnya yang ada di @tempo.institute . Dan saya setuju banget kalo dibilang bahwa menulis itu adalah perjalanan pulang ke diri sendiri.“ tulis Dian.

 




Film Kuasa Gelap Bakal Debut di 53 Negara

Sebelumnya

Bukan Hanya tentang Musik dan Penampilan, Ini Nilai Positif Jadi Penggemar K-Pop

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Entertainment