KOMENTAR

KEKUATAN netizen memang tak ada yang bisa menahan.Yang terbaru, sebagai bentuk dukungan terhadap Fuji, netizen ramai-ramai subscribe kanal YouTube Fuji an  yang baru diumumkan tanggal 24 Desember lalu.

Tak ayal dalam waktu hanya 1 X 24 jam, jumlah subscribers Fuji an tembus 1,17 juta. Pantauan Farah.id pada 31 Desember, angka ini telah menjadi 1,79 juta. Hal itu menjadi sesuatu yang mencengangkan mengingat belum ada pesohor Indonesia yang pernah mencapai rekor ini.

Sebelumnya, rekor ini dipegang Leslar Entertainment saat diriis dalam waktu 1 X 24 jam menembus 600.000 subscribers hingga mendapatkan rekor MURI.

Diketahui, adik bontot dari Bibi Adriansyah ini belajar dan disarankan untuk memiliki YouTube channel sendiri oleh Queen of YouTube Indonesia, Ria Ricis. Oleh Ria dan timnya, Fuji juga diajarkan cara membuat You Tube channel yang menarik.


Dirilis 24 Desember, video pertama My First Vlog berdurasi 7:47 detik yang dibuat Fuji saat berada di rumah Ria Ricis langsung tembus 9 juta penonton dalam kurun waktu 4 hari.

Padahal video yang dibuat oleh Fuji ini, isinya hanya memperlihatkan keceriaan Fuji dan sang kakak, Fadly saat bermain ke rumah Ria Ricis. Terlihat sekali di video itu, Fuji masih bingung untuk mengutak-atik gadget dan content, hingga video pun diunggah tanpa diedit.

Hebatnya meski video itu polos dan apa adanya, banyak netizen yang menyukai gaya dan apa yang dilakukan Fuji dalam video tersebut. Video ini langsung dibanjiri 43 ribu komentar, dengan 999 ribu like dan 0 dislike. Padahal di YouTube channel pesohor lain, selalu saja ada netizen yang mengklik dislike tanda tak suka.

Lewat Instagramnya @fuji_an, Fuji mengatakan bahwa ia akhirnya membuat YouTube channel karena ada beberapa orang yang membuat channel mengatasnamakannya. Agar namanya tidak disalahgunakan orang lain, ia pun memutuskan untuk membuat channel sendiri. Dan sama seperti YouTube channelnya, akun Instagram Fuji juga sangat cepat melejit. Pada akhir Desember, akunnya sudah memiliki 6.8 juta followers.

Nasib baik memang tengah memayungi Fujianti Utami Putri, adik ipar mendiang Vanessa Angel. Ia dikenal sangat dekat dengan Bibi dan Vanessa,dan diserahi tanggung jawab mengurus bisnis fesyen Vanessa. Ia juga sangat menyayangi keponakannya, Gala Sky Adriansyah. Semasa hidupnya, Vanessa kerap menitipkan sang putra untuk bermain bersama Fuji.

Sejak kematian Bibi dan Vanessa, Fuji kini menjadi ‘ibu’ bagi Gala. Ia menampik bahwa apa yang ia lakukan saat ini adalah demi mencari popularitas. Netizen bisa melihat ketulusan yang terpancar dari sosok perempuan bertubuh mungil itu kepada keponakannya.

Sikap keibuan dalam merawat Gala meski usianya masih 19 tahun menjadi kelebihan Fuji. Banyak netizen memuji ketulusannya yang rela menghabiskan waktu untuk mengasuh Gala. Pada selebgram Maharani Kemala, Fuji mengatakan siap menunda rencana kuliah untuk mengasuh Gala Sky.




Jessica Chandra Raih Peringkat ke-3 JKT48 Senbatsu Sousenkyo 2024

Sebelumnya

Rosé Rilis Lagu Terbaru Drinks or Coffee, Bicara Makna Mendalam dari Momen Sederhana

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Entertainment