Ilustrasi/ Net
Ilustrasi/ Net
KOMENTAR

VIRUS Corona kembali memuncak, pemerintah pun membatasi ruang gerak masyarakat untuk mengurangi penularan.

Anak-anak, yang termasuk kelompok rentan tertular, disarankan untuk tetap ada di rumah. Kalau sudah begini, mereka jadi mudah sekali merasa kesepian, meskipun di rumah ada adik dan orangtuanya.

Ayah bunda, bantu anak mengatasi kesepiannya dengan melakukan beberapa cara berikut ini:

Ajak Anak Melakukan Hal Baru
Siapa tahu, ada bakat anak yang tersembunyi dan belum tereksploitasi. Nah, aktivitas baru ini bisa dilakukan parents untuk mengetahui bakat anak tersebut.

Misalnya, ajak anak bercocok tanam, mewarnai, menulis cerita pendek tentang kesehariannya di rumah, memainkan alat musik, atau mengerjakan aktivitas yang membutuhkan ketelitian, seperti merajut atau scrapbooking.

Adopsi Hewan Peliharaan
Memelihara hewan peliharaan terbukti ampuh mengusir kesepian anak. Misalnya memelihara hamster, kura-kura, burung, kucinh, atau ikan.

Manjakan Anak
Memanjakan anak juga bisa mengusir rasa sepinya. Misalkan, mandi santai dengan menyiapkan rendaman dengan garam epsom/busa sabun warna warni/bathbom.

Atau sajikan makanan kesukaannya atau puji mereka, baik secara lisan maupun tertulis.

Dengan membantunya mengusir kesepian, maka parents akan membuat anak merasa bahagia. Kebahagiaan inilah yang kemudian memberikan dampak positif bagi tumbuh kembang anak.

 




Jadikan Anak Cerdas Berinternet Agar Tak Mudah Tertipu Hoaks

Sebelumnya

Menanamkan Nilai Perjuangan Pahlawan Bangsa kepada Anak-Anak agar Memiliki Karakter Tangguh

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Parenting