BAGI masyarakat yang sudah menanti fenomena gerhana bulan, malam ini (8/11/2022) akan menjadi malam yang ditunggu-tunggu karena akan teradi fenomena gerhana bulan total yang bisa disaksikan di Indonesia.
Planetarium dan Observatorium Jakarta UP PKJ TIM mengajak masyarakat untuk ikut serta mengamati fenomena gerhana bulan total dalam sebuah kegiatan bertajuk "Piknik Malam bersama Bloodmoon".
Kegiatan "Piknik Malam bersama Bloodmoon" dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama adalah diskusi seputar gerhana bulan total menghadirkan narasumber Widya Sawitar (Astronom HAI). dan sesi kedua adalah pengamatan gerhana bulan total.
Tak hanya mengamati gerhana bulan total dari kawasan Taman Ismail Marzuki, tim Planetarium juga bekerja sama dengan sejumlah instansi dan komunitas astronomi di Tanah Air untuk mengamati gerhana bulan total di 10 titik lokasi di berbagai daerah.
Bertempat di Lobby Teater Besar dan Plaza Gedung Teater Jakarta, kegiatan "Piknik Malam bersama Bloodmoon" sesi pertama dimulai sejak pukul 15.30 WIB. Sesi pengamatan gerhana bulan total direncanakan berakhir pukul 21.00 WIB.
Untuk jumlah peserta, Planetarium Jakarta membatasi 100 orang untuk diskusi sesi pertama. Sedangkan untuk sesi kedua yaitu pengamatan gerhana bulan, tidak ada batasan kuota. Namun demikian, pendaftaran telah ditutup pada 6 November.
Mengingat kondisi cuaca pada musim hujan, panitia penyelenggara telah mengatakan kepada peserta bahwa kegiatan observasi akan dibatalkan jika terjadi hujan atau cuaca gerimis.
Kegiatan "Piknik Malam bersama Bloodmoon" akan disiarkan langsung di akun YouTube Planetarium & Observatorium Jakarta.
KOMENTAR ANDA