PUTRI pertama pasangan selebriti Fitri Tropika dan Irvan Toge sedang berbahagia, lantaran di ulang tahunnya yang ke-3 ini ia mendapatkan hadiah yang sudah sangat ia nantikan sejak lama.
Di usia Sada, putri pertama Fitrop yang sudah menginjak 3 tahun ini, sebagai orangtua Fitrop berharap sang anak dapat tumbuh menjadi anak yang solehah, cerdas, beruntung, bahagia dunia dan akhirat, serta ia juga berharap sang anak memiliki hati yang baik seperti seorang princess.
Kegemaran Sada dengan karakter Disney yaitu Elsa dalam film Frozen membuatnya sangat ingin menemui karakter tersebut dan mengenakan gaun Elsa. Bahkan gadis kecilnya itu pun berkeinginan untuk dibuatkan sebuah video transisi yang ia inginkan sejak lama.
Demi membahagiakan anak, Fitri Tropica dan suami akhirnya mewujudkan satu-satu keinginan anak pertamanya itu.
“Ini kadonya video transisi yang Sada pengen bikin dari lama yah. Alhamdulillah kita bisa buat sebaik yg kita bisa ya nak. Se-semangat itu sampe-sampe keukeuh ga mau pake baju double krn ga mau baju princessnya jadi ga cantik kalo balapan sama daleman heattech,” tulis Fitri Tropica.
Istri Irvan Toge ini berharap sang anak menyukai video yang ia inginkan, dan bisa menikmati hari-harinya di Disneyland, Paris.
Dalam unggahannya, wanita berusia 35 tahun itu juga menceritakan pengalamannya selama perjalanan ke Disneyland yang merupakan trip pertama anaknya.
Ia berangkat menempuh 13 jam penerbangan, dan merasakan jetlag yang berakibat kurangnya kualitas tidur. Ia juga merasakan kedinginan dan kaki pegal karena terus berjalan mengelilingi taman hiburan super megah itu.
“Ini adalah disneyland trip pertama Kaka @sada_aminahanara. Jujur 13 hours flight. Lack of sleep krn jetlag. Kedinginan. Kaki pegel keliling jalan terus selama trip.”
Walaupun merasa lelah, setelah melihat ekspresi wajah putrinya, Fitrop merasa lelahnya terbayarkan. Terlihat Sada begitu bahagia, raut wajah yang terkesima melihat karakter kegemarannya ada di depan mata dan gaun yang sangat ingin ia kenakan.
“Terbayarkan liat ekspresi wajah kakak. Again doa aku semoga kita semua selalu dimudahkan dan diberi kesempatan untuk bisa selalu membahagiakan orang-orang tersayang kita. Aamiin ya rabbal alamin.”
KOMENTAR ANDA