Ini dia, Samsung S23 series yang bisa buat kamu menjadi <i>content creator</i> handal/Farah.id
Ini dia, Samsung S23 series yang bisa buat kamu menjadi content creator handal/Farah.id
KOMENTAR

SAMSUNG Electronics Indonesia resmi menghadirkan Galaxy S23 Series 5G ke Tanah Air. Samsung terbaru ini sudah bisa didapatkannya di toko daring dan gerai retail terdekat, mulai  24 Februari 2023. 

Galaxy S23 Series 5G membawa standar baru akan smartphone flagship berkat dukungan kamera dan prosesor paling powerfull demi memenuhi kebutuhan konsumen untuk share sisi epik dengan lebih mudah, kapanpun dan dimanapun.

President Samsung Electronics Indonesia Simon Lee mengatakan, smartphone dan media sosial membuat siapapun bisa menjadi content creator untuk berbagi ide dan cerita menarik. Inovasi Galaxy S23 Series 5G memungkinkan siapa saja bisa menciptakan foto dan video yang lebih epik, termasuk untuk sosial media, dan menginspirasi orang lain memiliki foto/video tersebut. 

"Lebih dari itu, Galaxy S23 series 5G didesain untuk kehidupan yang lebih baik, kini dan nanti, dengan peningkatan menjadi 12 komponen yang terbuat dari material daur ulang dibanding pendahulunya," kata Simon Lee.

Sementara itu, Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia

berujar, produk terbarunya sangat cocok bagi siapa saja yang punya hobi gaming atau pro-gamer. Senang membuat konten seharian atau video profesional.

“Semua bisa kamu explore dengan Galaxy S23 Series 5G. Seperti Raisa, Dian, Vonzy, Jerome dan Lyodra. Galaxy S23 Series 5G didesain khusus untuk memberi kebebasan dan keleluasaan bagi pengguna untuk berbagi hal yang epic,” ucap dia. 

Kemeriahan launching Samsung S23 series/Farah.id

“Dengan inovasi kamera, performance, dan personalisasi desain, kini kita bisa mengirim foto berkualitas tinggi hingga streaming tanpa langging, yang seluruhnya dilengkapi perlindungan paling transparan dan aksesibel bagi pengguna. Sharing menjadi lebih nyaman dan aman dari sebelumnya,” ujarnya. 

Bagi kamu yang ingin merasakan pengalaman langsung menggunakan Galaxy S23 Series 5G, segera kunjungi Central Park Mall, Jakarta, pada 24-26 Februari 2023.

Selama consumer launch, konsumen bisa menikmati penawaran eksklusif senilai total hingga Rp4.100.000 di setiap pembelian Galaxy S23 Series 5G. Keuntungan ini terdiri dari cashback hingga Rp2.000.000 untuk pembelian secara trade-in dan purchase with purchase (dengan aksesori dan wearable Galaxy), cashback dari mitra bank hingga Rp750.000. 

Ditambah lagi, dapatkan fasilitas perlindungan smartphone Samsung Care+ selama 6 bulan senilai Rp899.000 dan free casing senilai 499.000. Bagi yang beruntung, akan mendapatkan special gift hasil kolaborasi Samsung dengan VARYAN dan Exacoat  berbahan ramah lingkungan dengan persediaan terbatas.

Konsumen bisa memiliki Galaxy S23 Ultra 5G dengan harga Rp19.999.000 (12GB/256GB), Rp21.999.000 (12GB/512GB), dan Rp25.999.000 (12GB/1TB). Galaxy S23+ 5G hadir dengan harga Rp15.999.000 (8GB/256 GB) dan Rp17.999.000 (8GB/512GB). Galaxy S23 5G tersedia dengan harga Rp12.999.000 (8GB/128GB) dan Rp13.999.000 (8GB/256GB).




Jaya Suprana: Resital Pianis Tunanetra Ade “Wonder” Irawan Adalah Peristiwa Kemanusiaan

Sebelumnya

Kemitraan Strategis Accor dan tiket.com Perkuat Pasar Perhotelan Asia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel C&E