KOMENTAR

BAHAGIA menyambut datangnya bulan suci Ramadhan seharusnya diwujudkan dalam puasa dan amal saleh lainnya demi mencapai derajat takwa.

Sayangnya, niat kita untuk beribadah dengan optimal itu seringkali berantakan gara-gara rasa kantuk yang membuat kita tidak fokus.

Ada empat kiat yang bisa kita jalankan untuk menghalau kantuk di saat berpuasa.

#Luangkan waktu untuk istirahat di siang hari

Dengan perubahan jam tidur yang berkurang karena harus bangun sahur dan terus berlanjut hingga tiba di tempat kerja, tidak ada salahnya kita mengambil sedikit waktu di siang hari untuk tidur sejenak di saat istirahat ishoma.

Demikian pula bagi para ibu rumah tangga, tidak ada salahnya beristirahat sejenak sebelum mulai memasak untuk hidangan berbuka keluarga.

#Gerakkan tubuh

Menggerakkan anggota tubuh termasuk gerakan senam kecil akan membuat tubuh lebih segar dan kantuk tidak mudah datang. Tak hanya itu, tubuh pun akan terasa lebih segar dan tidak lemas meski sedang menjalankan ibadah puasa.

Atau misalnya, saat asyik membaca Al-Qur’an, tiba-tiba kita mengantuk. Kita bisa berdiri sejenak, berjalan memutari ruangan hingga kantuk menghilang.

Tapi harus diperhatikan, tidak perlu melakukan gerakan-gerakan yang menghabiskan tenaga. Jangan sampai niat menghilangkan kantuk justru membuat kita harus membatalkan puasa karena kehabisan energi.

#Mengobrol

Untuk menghilangkan kantuk, kita dapat mencari teman bicara untuk diajak ngobrol. Tapi satu hal penting harus dijaga, obrolan kita jangan sampai menjurus pada ghibah.

Kita bisa bertukar resep takjil, atau bertukar cerita tentang rencana lebaran kita. Atau kita bisa membahas satu permasalahan yang kita hadapi dalam pekerjaan untuk mencari solusinya.

#Tetap produktif

Melawan kantuk haruslah dengan produktivitas. Berpuasa bukan alasan untuk mager dan melewati semua deadline. Pastikan rutinitas harian kita berjalan seperti biasa. Bagi para ibu, anak-anak yang libur bisa diajarkan untuk tadarus, membaca kisah nabi, juga membantu di dapur.




Tips Hemat Memelihara Kucing Peliharaan: Anabul Sehat, Kantong Terjaga

Sebelumnya

Perawatan AC yang Tepat: Nyaman Lebih Lama Sekaligus Menghemat Listrik

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Family