Ilustrasi HBKB/Net
Ilustrasi HBKB/Net
KOMENTAR

PEMPROV DKI Jakarta menggelar kembali Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) usai Lebaran ini. CFD yang rencananya mulai dibuka Minggu (7/5) itu mengambil lokasi di Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan MH Thamrin.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo menjelaskan, HBKB akan digelar mulai pukul 06.00 hingga 10.00 WIB. “Benar, besok HBKB tingkat provinsi akan diadakan kembali di Jalan Sudirman hingga Thamrin,” kata Syafrin.

Selain sepanjang jalan protokol tersebut, HBKB juga digelar di beberapa titik, salah satunya di Jakarta Selatan, yaitu di Jalan Sisingamangaraja.

Pada beberapa pekan terakhir, Pemprov DKI meniadakan Car Free Day karena bertepatan dengan periode Angkutan Lebaran. Hal ini telah sesuai dengan Peraturan Gubernur DKI Jakarta Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pelaksanaan HBKB.

Dalam pergub tersebut, HBKB dibatalkan karena pada waktu yang bersamaan juga dilaksanakan kegiatan yang bersifat khusus, yang memerlukan suatu pengaturan lalu lintas dan pengamanan yang bersifat khusus.

Buat kamu yang ingin berolahraga di area HBKB, jangan lupa untuk menjaga protokol kesehatan. Tetap menjaga jarak, memakai masker, dan menghindari kerumunan.




Kementerian Agama Luncurkan Program “Baper Bahagia” untuk Dukung Ketahanan Pangan Masyarakat Desa

Sebelumnya

Fitur Akses Cepat Kontak Darurat KDRT Hadir di SATUSEHAT Mobile

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel News