Dubes Faisal Abdullah & Menteri Yaqut Cholil Qoumas/Dok. Kemenag
Dubes Faisal Abdullah & Menteri Yaqut Cholil Qoumas/Dok. Kemenag
KOMENTAR

MENTERI Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menerima kunjungan kerja Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia Faisal bin Abdullah Al-Amudi di kantor Kemenag, Jakarta Pusat, Rabu (14/6/2023).

Pertemuan keduanya membahas berbagai isu aktual seputar penyelenggaraan ibadah haji juga penjajakan kerja sama di sektor industri halal.

Dubes Arab Saudi mengapresiasi kinerja pemerintah Indonesia dalam menyukseskan penyelenggaraan ibadah haji. Sejak keberangkatan hingga kedatangan di Tanah Suci, pemerintah memberikan pelayanan terbaik bagi para jemaah haji. Tak hanya melibatkan para petugas penyelenggara haji tapi juga Duta Besar Indonesia di Arab Saudi.

“Semua yang dilakukan sangat luar biasa. Karena itulah, Pemerintah Arab Saudi merasa sangat terhormat memberikan pelayanan kepada jemaah haji Indonesia,” kata Dubes Faisal.

Membalas pujian Dubes Faisal, Menag Yaqut juga menyampaikan terima kasih dan apresiasinya terhadap pemerintah Arab Saudi atas pelayanan untuk jemaah haji Indonesia. Ia pun memuji inovasi fast track dan bio visa yang mempermudah para jemaah.

Menag Yaqut juga menyampaikan arahan Presiden Joko Widodo untuk meningkatkan kerja sama di bidang haji yaitu pengembangan ekosistem perdagangan haji. Presiden Jokowi mengharapkan hubungan perdagangan kedua negara bisa ditingkatkan terutama di bidang industri halal.

“Presiden Joko Widodo ingin kerja sama industri halal Indonesia-Arab Saudi segera terwujud dengan penandatanganan MoU kedua negara,” pungkas Menag Yaqut.




Dukung Presiden Prabowo Bawa Ahli Medis India ke Indonesia, Andi Arief: Kasihan Rakyat Kecil Tidak Punya Jalan Keluar untuk Transplantasi Organ

Sebelumnya

Gunung Lewotobi Kembali Meletus Disertai Gemuruh, Warga Diimbau Tetap Tenang dan Waspada

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News