Menggunakan humidifier menjaga kelembapan udara di dalam rumah dan menjaga kesehatan anggota keluarga/Net
Menggunakan humidifier menjaga kelembapan udara di dalam rumah dan menjaga kesehatan anggota keluarga/Net
KOMENTAR

CUACA Ibukota sedang panas menyengat, ditambah kelembapan yang tinggi seringkali memicu munculnya jamur. Perkembangan jamur di dalam rumah ini bisa menimbulkan penyakit bagi penghuninya, seperti flu, batuk, dan sebagainya.

Adalah dehumidifier, perangkat yang membantu mengurangi dan menjaga tingkat kelembapan di rumah. Dehumidifier bekerja menarik udara di dalam ruangan, menghilangkan kelembapan berlebih, dan melepaskan kembali udara yang lebih kering.

Jenis yang paling umum adalah humidifier pendingin, yang bekerja dengan menarik udara lembab dan mendinginkannya saat melewati kumparan dingin yang mengandung zat pendingin.

Kelembapan di udara mengembun pada gulungan dingin, membentuk tetesan air yang dikumpulkan dan dihilangkan. Dehumidifier kemudian melepaskan udara yang lebih kering kembali ke ruangan.

Dehumidifier penting untuk dimiliki karena beberapa alasan ini:

  • Mengatur kelembapan. Pemilik rumah harus memastikan kelembapan yang ideal di dalam rumah. Dehumidifier membantu menjaga kelembapan yang ideal di dalam rumah dan menghilangkan uadra lembab.
  • Menawarkan manfaat kesehatan. Tingkat kelembapan yang tinggi dapat memperparah alergi dan kondisi pernapasan, seperti asma. Nah, dehumidifier dapat mengurangi pemicu, meningkatkan kualitas di dalam ruangan, dan menciptakan lingkungan yang lebih sehat.
  • Menghilangkan bau apek. Biasanya, kelembapan yang tinggi di suatu area bisa memunculkan aroma tidak sedap. Dehumidifier dapat menghilangkan bau tidak sedap itu.

Jika Bunda menemukan gejala-gejala di dalam rumah seperti kondensasi atau kaca berembun sepanjang waktu, munculnya bau apek di dalam rumah, anak-anak sering sakit atau muncul alergi, wallpaper menggelembung atau cat dinding mengelupas, dan muncul banya hama, itu artinya rumah sudah membutuhkan dehumidifier.

Memasang dehumidifier dapat menciptakan lingkungan yang kurang menguntungkan bagi hama, sehingga hama tidak betah berlama-lama di dalam rumah. Dehumidifier membantu mempertahankan tingkat kelembapan yang optimal dan meningkatkan kenyamanan dan kualitas udara secara keseluruhan.




POLYTRON Memperkenalkan Kitchenmate Oven Listrik

Sebelumnya

Intip Resep Rahasia di Balik Empuknya Singkong Keju

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Family