Peresmian JPO Sudirman Maret 2022/Net
Peresmian JPO Sudirman Maret 2022/Net
KOMENTAR

JEMBATAN Penyeberangan Orang (JPO) sekaligus Jembatan Penyeberangan Sepeda (JPS) serta anjungan Pinisi yang berada area Bundaran HI Jakarta kini menjadi salah satu destinasi wisata ibu kota. Tak hanya warga ibu kota, banyak pula warga dari daerah lain yang mengunjungi anjungan Pinisi dan mengabadikan momen mereka menikmati nuansa megapolitan Jakarta.

Pengerjaan jembatan berlangsung April hingga Desember 2021 dan diresmikan pada Maret 2022. JPO dan JPS ini dibangun dengan konsep modern yang dilengkapi anjungan bertema kapal Pinisi. Para pesepeda yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman bisa menyeberang dari sisi barat ke timur dan sebaliknya.

Ada pula ruang apresiasi untuk para garda terdepan penanganan COVID-19, yaitu para tenaga medis yang telah berpulang saat berjuang menyelamatkan sesama anak bangsa. Nama mereka terpatri sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan terhadap jasa mereka.

Terintegrasi dengan layanan bus TransJakarta, di area ini juga terdapat fasilitas lift yang diperuntukkan bagi lansia, ibu hamil, disabilitas, dan pengguna sepeda.

Menarik untuk menyimak ide awal dirancangnya anjungan Pinisi ini.

 

 

Suatu ketika Anies Baswedan yang kala itu masih menjabat Gubernur DKI Jakarta, di tengah kegiatan yang sedang dijalani, berada di restoran yang ada di sebuah gedung di sudut Bundaran HI. Dari kaca jendela yang besar, dia memandang pemandangan Bundaran HI yang sangat indah.

“Dalam hati saya bertanya, kapan ya rakyat kebanyakan bisa merasakan yang saya rasakan ini. Saya berada di ruang ketiga, tapi ruang ketiga berbayar. Restoran, kafe, mal adalah ruang ketiga berbayar. Kapan pemandangan yang indah ini bisa dinikmati rakyat kebanyakan. Ya ini harus kita fasilitasi. Jadi membuat anjungan itu bukan hanya soal pemandangan. Saya ingin agar semua warga Jakarta dari semua strata sosial ekonomi bisa menikmati indahnya Bundaran HI, memiliki pengalaman di situ, sebagaimana kita yang ditakdirkan bisa bayar restoran di situ,” ujar Anies saat diwawancarai wartawan senior Uni Lubis.

Dan benarlah, tak hanya fungsional, berfoto di anjungan Pinisi menciptakan kebahagiaan tersendiri bagi para warga yang mengunjungi Bundaran HI. Karena setiap orang berhak untuk menikmati megahnya Jakarta.




Andi Arief Lewati Masa Kritis Setelah Transplantasi Hati: Sepenggal Kisah Inspiratif dari RS Apollo New Delhi

Sebelumnya

“Glancing” Picu Tren Digital Baru di Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Horizon