Koleksi unik Rado/Ist
Koleksi unik Rado/Ist
KOMENTAR

SEDANG mencari jam tangan berkualitas terbaik di dunia? Silahkan datang ke Plaza Indonesia Mall. Di sana, Rado, jam tangan premium asal Swiss, baru saja membuka butik pertamanya di Indonesia.

Pembukaan butik ini merupakan hasil dari kemitraan yang telah terjalin sangat lama antara Rado dan Thakral Group. Mengambil ruang di salah satu sudut Plaza Indonesia di Level 2 Unit #E020, @020A, Rado memamerkan pengalamannya menampilkan jam tangan terbaik.

Suasana butik yang cukup tenang dapat membuat pelanggan nyaman menikmati material yang sangat hangat dan mewah.

“Kami sangat bangga dengan kemitraan berkelanjutan yang sudah terjalim hampir 30 tahun. Menjadi salah satu distributor utama Rado di Indochina dan Indonesia, merupakan kebanggaan dan kami akan terus memperkuat kolaborasi dengan menciptakan pengalaman yang menawan untuk pelanggan. Kami secara mulus memadukan keahlian dengan reputasi kuat merek Rado,” kata Direktur eksekutif Thakral Group of Companies Dr Rikhi Thakral.

Sementara itu, Adrian Bosshard, CEO Rado mengatakan, Rado sebagai Master of Materials dengan senang hati menawarkan pengalaman ritel premium kepada pelanggan untuk merasakan perbedaan dengan merek lain.

“Kami yakin, pelanggan akan sangat senang menemukan produk unik kami di lingkungan yang begitu hangat dan mengundang, seperti Plaza Indonesia ini,” ujar Adrian.

Rado sudah dibuka sejak 11 Juli lalu dan menyajikan beberapa barang ekslusif yang hanya ada di butik Plaza Indonesia.




Bibir Berwarna Emosi: Jacquelle Luncurkan Koleksi Spesial “Inside Out 2”

Sebelumnya

Senka Hadirkan Pembersih Wajah Spesial Bersama BT21

Berikutnya

KOMENTAR ANDA