Konfrensi pers Rinsi matic kapsul 3 in 1 di Jakarta
Konfrensi pers Rinsi matic kapsul 3 in 1 di Jakarta
KOMENTAR

RINSO mengumumkan bahwa mereka baru merilis produk deterjen kapsul 3 in 1 pertamanya yang menjanjikan pengalaman mencuci yang lebih menyenangkan dan efisien. 
 
Kapsul berbahan Pod konsentrat diformulasikan untuk menembus serat kain dan membersihkan noda mengandung deterjen yang dapat segera larut dalam air.

"Memungkinkan pencucian yang bersih dan menyeluruh untuk cucian seberat 5 kg hingga 7 kg hanya dengan menggunakan satu kapsul dalam mesin cuci," kata VP Modern Trade Unilever, Joy Tarigan di Jakarta, Kamis (27/7).  

Deterjen kapsul 3 in 1 ini, menurut Joy menjadi terobosan terbaru dalam dunia mencuci pakaian atau deterjen. Sehingga dengan adanya inovasi ini, sebut dia, memberikan keuntungan bagi para pengguna dalam hal menghemat waktu dan tenaga. 

"Dalam satu kapsul kecil saja, deterjen ini mampu menghilangkan noda membandel pada pakaian," ujarnya. 

Selain itu, dia menilai, deterjen kapsul ini juga mengandung agen anti-bakteri dan anti-bau, menjaga kebersihan dan keharuman pakaian yang dicuci. 

Pengguna, lanjutnya, tidak perlu membuang waktu untuk menakar deterjen secara manual, karena satu kapsul saja sudah cukup untuk mencuci cucian dengan sempurna.

Dalam era yang serba cepat seperti sekarang, produk ini memenuhi kebutuhan masyarakat yang menginginkan solusi mencuci yang praktis dan efisien. 
 
Deterjen kapsul 3 in 1 ini telah berhasil menggabungkan tiga fungsi penting dalam satu produk yang kompak. 

Hal ini memberikan kemudahan bagi pengguna dalam melakukan proses pencucian, tanpa perlu menggunakan berbagai jenis deterjen atau menambahkan bahan tambahan lainnya.

Penggunaan deterjen kapsul ini juga memberikan manfaat dalam hal penghematan biaya. Selain itu, efisiensi deterjen kapsul ini juga dapat membantu mengurangi penggunaan air dan energi dalam proses pencucian, memberikan dampak positif pada lingkungan.

 




Jaya Suprana: Resital Pianis Tunanetra Ade “Wonder” Irawan Adalah Peristiwa Kemanusiaan

Sebelumnya

Kemitraan Strategis Accor dan tiket.com Perkuat Pasar Perhotelan Asia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel C&E