Huruf Braille di maskapai penerbangan United Airlines/net
Huruf Braille di maskapai penerbangan United Airlines/net
KOMENTAR

PENUMPANG disibilitas kini lebih mudah menemukan tempat duduk saat menggunakan maskapai penerbangan di Amerika Serikat (AS).

Pasalnya, pesawat komersil United Airlines, mengumumkan telah menyematkan huruf Braille pada interior pesawat disaat memperingati Disability Pride Month. 

"Menemukan tempat duduk Anda di pesawat atau pergi ke kamar kecil adalah sesuatu yang sebagian besar dari kita anggap remeh, tetapi bagi jutaan pelanggan kami, melakukannya secara mandiri bisa menjadi tantangan," kata Executive Vice President, Chief Customer Officer United Airlines, Linda Jojo. 

Huruf timbul ciptaan Louis Braille ini merupakan aksara yang umum digunakan tunanetra. Dengan menggunakan titik-titik timbul menyimbolkan alfabet membantu disabilitas menunjukan nomor lorong dan nomor tempat duduk serta lokasi toilet.

Sebagai informasi, lewat kerjasama yang dibuat bersama National Federation of the Blind (NFB) dan American Council of the Blind (ACB) tersebut merupakan sebagai bentuk fasilitas mendukung penumpang tunanetra atau penumpang yang mengalami gangguan pada penglihatan saat terbang bersama United Airlines.

"Kami mendorong semua maskapai untuk mengikuti jejak United dalam membuat perjalanan udara lebih inklusif bagi komunitas tunanetra dan rabun (low vision)," ujarnya.




Kementerian Agama Luncurkan Program “Baper Bahagia” untuk Dukung Ketahanan Pangan Masyarakat Desa

Sebelumnya

Fitur Akses Cepat Kontak Darurat KDRT Hadir di SATUSEHAT Mobile

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel News