Jangan lupa aktifkan email Google agar tidak dihapus/Pixabay
Jangan lupa aktifkan email Google agar tidak dihapus/Pixabay
KOMENTAR

GOOGLE telah mengumumkan akan menghapus email yang tidak aktif selama dua tahun mulai 1 Desember 2023.

Google telah mengirim email kepada semua pengguna Gmail dengan subjek “Upadating our Google Account inactivity policy” dari alamat “no-reply@accounts.google.com.”

Berikut isi email tersebut tentang kebijakan penghapusan akun.

“Kami memperbarui periode tidak aktif Akun Google menjadi dua tahun di seluruh produk dan layanan kami. Perubahan ini mulai ditetapkan hari ini (13 Agustus 2023) dan berlaku untuk Akun Google apa pun yang tidak aktif, artinya akun tersebut belum masuk atau belum digunakan dalam waktu dua tahun. Akun yang tidak aktif dan konten apa pun di dalamnya akan memenuhi syarat untuk dihapus mulai 1 Desember 2023.”

Seiring kebijakan penghapusan email nonaktif, Google juga menjelaskan betapa mudahnya menghindari penghapusan tersebut.

Cara paling sederhana untuk menjaga akun Google tetap aktif adalah dengan masuk ke akun setidaknya setiap dua tahun sekali. Jika kita baru baru saja masuk ke Akun Google dalam dua tahun terakhir, akun dianggap aktif dan tidak akan dihapus.

Selain itu, kita dapat mencegah penghapusan dengan melakukan hal berikut, dilansir dari PC World.

  1. Membaca atau mengirim email
  2. Menggunakan Google Drive
  3. Menonton video YouTube
  4. Membagikan foto
  5. Mengunduh aplikasi
  6. Menggunakan Penelusuran Google.
  7. Menggunakan “Masuk melalui Google” untuk masuk ke aplikasi atau layanan pihak ketiga.

Google menyebutkan bahwa kemungkinan ada pengecualian terhadap kebijakan di atas, misalnya untuk Akun Google dengan saluran, video, atau komentar YouTube; akun dengan kartu hadiah bernilai uang; atau akun dengan aplikasi yang dipublikasikan, seperti akun yang meng-hosting aplikasi di Google Play Store.




Optimisme Bank Mega Syariah tentang Bisnis Perbankan Syariah Tumbuh Positif di 2025

Sebelumnya

Pelantikan Presiden Donald Trump 2025: Perubahan Lokasi dan Sejarah Capitol Rotunda

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Horizon