Pecinta Disney wajib ke KoKas/@kidzstation
Pecinta Disney wajib ke KoKas/@kidzstation
KOMENTAR

RUMAH Produksi Disney bekerja sama dengan Mall Kota Kasablanka untuk ikut merayakan hari ulang tahun ke-100.

Pada perayaan ulang tahunnya yang ke-100 tahun ini, Disney mengusung tema “Disney 100th Years of Wonders" yang mengajak pengunjung untuk bernostalgia dengan berbagai karakter di film dan animasi karya Disney.

Digelar di Grand Atrium Mall Kota Kasablanka, pop-up bertema "Share the Wonder" ini akan berlangsung pada 19 Oktober sampai 5 November 2023. Pengunjung tidak perlu membeli tiket masuk untuk ke area pameran ini karena gratis. Pop-up ini gelar dalam rangka untuk mengenang karya-karya Disney yang pastinya selalu mengisi kehidupan setiap orang.

Di pop up "Share the Wonder" pengunjung bisa melihat-lihat figur dari karakter Disney dan mengabadikan momen dengan berfoto di beberapa background yang dibuat sesuai dengan referensi dari animasi-animasi terkenal dari Disney, seperti Mickey Mouse and Friends, Marvel, Lego, Pixar, dan masih banyak lagi.

Selain itu, terdapat aktivitas seru seperti bermain lego, puzzle, hingga foto bersama super hero Marvel. Pada tanggal 3-5 November mendatang akan ada meet and greet bersama karakter Disney yang pastinya sudah dikenal oleh banyak orang yaitu Mickey, Minnie, dan Donald Duck.

Tidak hanya berfoto dan bermain, di pop-up Disney ini pengunjung juga dapat berbelanja merchandise resmi mulai dari baju, tas, figur, boneka, dan masih banyak lagi barang lainnya yang bertemakan karakter Disney.

Menariknya beberapa brand lokal juga ada di pop up “Share the Wonder”. Brand lokal yang ikut berkolaborasi dengan Disney adalah UBS Jewelery, UBS Jewelery membuat koleksi perhiasan dengan desain karakter dari Disney yang pastinya menggoda kaum hawa.

Makin istimewa, perayaan ulang tahun Disney yang ke-100 ini juga dimeriahkan dengan penayangan film "Once Upon a Studio" yang menampilkan seluruh karakter Disney selama satu abad ini. Total terdapat 543 karakter yang akan masuk ke dalam film tersebut.




Abdul Mu'ti Apresiasi Peran 'Aisyiyah dalam Wujudkan Pendidikan Inklusif di Indonesia hingga Peningkatan Kapasitas Guru

Sebelumnya

Haedar Nashir Resmi Membuka Tanwir I ‘Aisyiyah

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel C&E