Najua Yanti bersama model cilik dengan koleksi bertema Cyber-Xotic yang terinspirasi dari Padme, salah satu karakter di film <i>Star Wars</i>/Foto-Foto Farah.id
Najua Yanti bersama model cilik dengan koleksi bertema Cyber-Xotic yang terinspirasi dari Padme, salah satu karakter di film Star Wars/Foto-Foto Farah.id
KOMENTAR

SEBAGAI seorang desainer fesyen muslim, koleksi-koleksi Najua Yanti selalu dinanti. Setiap tahun, ada saja koleksi terbaru yang dipamerkannya untuk bisa dikenakan oleh para penggemar.

Tahun ini, Najua Yanti memamerkan koleksi ibu dan anak yang terinspirasi dari salah satu tokoh Star Wars, Padme Amidala, yang sangat fashionable. Rancangan terbarunya telah dipamerkan dalam event Jakarta Fashion Trend (JFT) 2024 yang digelar di Ruang Suharto, Sarinah, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.

“Tema JFT tahun ini adalah Cyber-Xotic, yaitu tema yang membawakan suasana futuristik tapi tetap saya bawakan dalam nuansa yang party. Artinya robotik tidak berarti tidak bisa dipakai, namun tetap bisa dipakai dengan penambahan nuansa silver,” kata Najua yang ditemui Farah.id di Sarinah, Rabu (24/1/2024).

Rajnee, Charisma, Shira, dan Keizia membawakan koleksi terbaru Najua Yanti/Farah.id

Nuansa cyber dipertegas lewat shimer-shimer yang memang sedang tren saat ini. Keseluruhan dipikirkan dengan sangat detil, sehingga dalam pengenaannya nanti bisa menggunakan hijab atau tanpa hijab.

Najua menjabarkan, untuk koleksinya kali ini ditujukan berdaya guna tinggi seperti penggunaan outer yang bisa dipakai dengan dalaman warna apapun dan jenis bahan apapun. Lalu, di bagian lengan dibuat agat etnik dengan penambahan pita-pita dari bahan yang lentur.

“Untuk pemilihan warnanya, saya dominan dengan warna silver, sedikit putih, kemudian abu-abu apricot, terakota dan penambahan shimer-shimer,” ujar dia.

Shakira, Nathania, Princes Hurrem, dan Nadime juga membawakan koleksi terbaru Najua Yanti/Farah.id

Jadi, lanjutnya, apa yang ingin disampaikan dari koleksi ini adalah bisa dipakai oleh siapa saja dengan harga yang terjangkau. Memberikan kesan cantik dan fashionable karena bisa digunakan dengan pakaian-pakaian lama yang ada di lemari.

Pada koleksi anak-anak, diakuinya, sebenarnya bukan hal yang baru. Hampir setiap koleksi terbaru ada koleksi untuk anak-anak. Apalagi pasca pandemi, kebutuhan pakaian anak-anak melonjak drastis.

“Setelah pandemi, anak-anak membutuhkan pakaian pesta atau untuk pergi ke luar rumah. Makanya, kita aktifkan kembali koleksi anak-anak. Di sini, saya bekerja sama dengan model-model kecil, ada delapan orang, dengan harapan koleksi ini bisa dijadikan koleksi regular,” demikian Najua Yanti.




Ingin Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami dalam 3 Bulan? Coba Cara Ini

Sebelumnya

NINA NUGROHO Hadirkan “Peuhaba” di IN2MF 2024: Sustainable Modest Fashion Indonesia dalam Keindahan Wastra Nusantara

Berikutnya

KOMENTAR ANDA