Penyanyi Afgan/Instagram @afgan__
Penyanyi Afgan/Instagram @afgan__
KOMENTAR

AFGAN, salah satu penyanyi Indonesia mengungkapkan bahwa dirinya mengalami Sleep Spasm dan Sleep Eating. Kondisi ini diungkapkan saat Afgan menjadi bintang tamu podcast Youtube Deddy Corbuzier yang dipandu Komika Praz Teguh.

Situasi sleep Spasm dikenal sebagai Sleep Myoclonus dalam istilah medis. Kondisi ini terjadi saat kedutan otot muncul secara tidak sengaja saat orang mau tidur atau ketika sudah tidur. Gerakannya meliputi sentakan tiba-tiba pada tangan dan kaki, kedutan otot seperti kejutan, kejang otot terlokalisasi dan meluas, serta kejang otot karena rangsangan eksternal.

Dikutip dari Medical News Today, kondisi ini bukanlah sebuah penyakit melainkan gejala dari kondisi kesehatan berbeda. Sleep Myoclonus juga bisa terjadi tanpa diketahui penyebabnya. Adapun istilah myoclonus mengacu pada kejang tidak sengaja yang melibatkan otot atau sekelompok otot.

Afgan mengungkapkan hal ini membuatnya kesulitan untuk tidur dengan tenang. Ia bahkan pernah tidak tidur selama dua hari akibat penyakit yang dideritanya itu.

Mengalami kondisi ini, Afgan sudah memeriksa kesehatan untuk mendapatkan penanganan medis. Afgan mendapatkan obat yang harus dikonsumsi untuk menangani masalah gangguan tidur tersebut. Meskipun biasanya ia berada dalam kondisi stabil, penyakitnya itu sering juga kambuh.

Tidak hanya Sleep Spasm, Afgan juga mengungkapkan bahwa dirinya mengalami Sleep Eating. Dikutip dari Halodoc, Sleep Eating adalah suatu gangguan yang membuat seseorang makan sembari tertidur. Kondisi ini erat kaitannya dengan gangguan tidur berjalan.

Afgan mengungkapkan, tak jarang ia bangun tidur mendapati makanan yang berantakan. Itu terjadi karena ia mencari makanan saat tertidur. Ia makan tanpa sadar dan langsung kembali tidur.




Film Kuasa Gelap Bakal Debut di 53 Negara

Sebelumnya

Bukan Hanya tentang Musik dan Penampilan, Ini Nilai Positif Jadi Penggemar K-Pop

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Artikel Entertainment