Pedangdut Lesti Kejora/Instagram @lestikejora
Pedangdut Lesti Kejora/Instagram @lestikejora
KOMENTAR

BANYAK lika-liku yang dijalani Lesti Kejora dalam hidupnya sebelum akhirnya bisa menjadi seperti sekarang. Pahit dan manisnya kehidupan sudah dirasakan oleh Lesti, khususnya dalam perjalanan kariernya sebagai penyanyi dangdut.

Perjuangan Lesti sudah terbayar saat ia berhasil meraih kemenangan menjadi juara 1 D'Academy musim pertama. Karier Lesti semakin naik semenjak mengikuti kompetisi tersebut. Suara khasnya memang memikat hati. Lagu-lagunya pun menjadi favorit banyak orang.

Yang menarik, Lesti tak hanya jago menyanyikan lagu dangdut. Tanpa cengkok, ia pun piawai menyanyikan beragam jenis genre lagu.

Di banyak panggung musik di televisi, ia seringkali tampil berduet dengan penyanyi lain membawakan lagu pop yang sedang hits. Di antaranya, berduet dengan Ariel Noah dan Tantri Kotak. Ia pun punya lagu religi bersama band Ungu bertajuk Bismillah Cinta.

Kesuksesan yang Lesti rasakan sekarang merupakan hasil dari jerih payahnya juga sang ayah. Perjuangannya untuk sampai ke titik sekarang ini bukanlah hal mudah.

Langkah Lesti dimulai dari pencarian bakat D’Academy tahun 2014 di mana usianya kala itu masih sangat muda yaitu 15 tahun. Lesti memulai perjuangan audisinya dengan naik motor diantar sang ayah dari Cianjur untuk menjadi kontestan D’Academy.

Ayah Lesti sangat mendukung anaknya untuk mengikuti audisi pertama di Bandung. Segala upaya ayah Lesti lakukan untuk mendukung impian anaknya. Meski dengan motor sewaan, sang ayah mengantar Lesti.

Perjuangan keduanya pun tak sia-sia karena kini semua sudah terbayar oleh keberhasilan Lesti Kejora di panggung musik Tanah Air.




Fuji, Artis Muda yang Menjadi Sorotan di Dunia Hiburan

Sebelumnya

Aqeela Calista, Talenta Muda yang Siap Bersinar di Industri Hiburan Indonesia

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Entertainment