Menlu China Wang Yi & Menlu RI Retno Marsudi/Kemlu
Menlu China Wang Yi & Menlu RI Retno Marsudi/Kemlu
KOMENTAR

PERTEMUAN Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dan Menteri Luar Negeri China Wang Yi di Jakarta (18/4) menghasilkan kesepakatan bahwa Indonesia dan China mendukung “solusi dua negara” atau two-state solution sebagai jalan keluar dari konflik Palestina-Israel.

Untuk itu Indonesia dan China menyerukan konferensi perdamaian internasional yang lebih luas dan efektif guna memetakan jalan untuk terwujudnya two-state solution.

Indonesia dan China menganggap sangat penting untuk menerapkan Resolusi Dewan Keamanan PBB Nomor 2728 yaitu tentang gencatan senjata di Paletina, terutama di Jalur Gaza.

Menlu Retno juga mengingatkan bahwa akar konflik di Timur Tengah yang saat ini sedang membara juga terkait Palestina. Serangan Iran ke Israel, yang menyebabkan instabilitas di kawasan Timur, root cause-nya adalah isu Palestina.

“Karena itu penting bagi dunia menyelesaikan masalah Palestina secara adil berdasarkan two-state solution (alias solusi dua negara),” tegas Menlu Retno.




Gunung Lewotobi Kembali Meletus Disertai Gemuruh, Warga Diimbau Tetap Tenang dan Waspada

Sebelumnya

Timnas Indonesia Raih Kemenangan 2-0 atas Arab Saudi

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel News