PEMERINTAH memutuskan untuk mempercepat jadwal liburan sekolah pada lebaran tahun ini. Keputusan itu tertuang dalam Surat Edaran Bersama (SEB) Tiga Menteri tentang Pembelajaran di Bulan Ramadan Tahun 1446 Hijriah atau 2025 Masehi.
Menteri Pendidikan Dasar Menengah dan Dasar, Menteri Agama, serta Menteri Dalam Negeri dalam surat edaran bersama menyatakan mempercepat libur lebaran tahun ini menjadi 21 Maret 2025, dari sebelumnya 26 Maret.
Berdasarkan SEB 3 Menteri terbaru, siswa sekolah akan mendapat libur selama beberapa hari dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan. Libur awal Ramadan 2025 dimulai pada Kamis, 27 Februari 2025 dan berakhir pada Rabu, 5 Maret 2025.
Namun, meski libur, kepada peserta didik diimbau untuk terus belajar secara mandiri di lingkungan keluarga, tempat ibadah, dan masyarakat sesuai dengan penugasan dari sekolah, madrasah, atau satuan pendidikan keagamaan.
Setelah mendapat jatah libur selama satu pekan, siswa kembali belajar di sekolah, madrasah, atau satuan pendidikan agama pada Kamis, 6 Maret 2025. Sesuai dengan SEB terbaru, kegiatan pembelajaran di sekolah berakhir pada 20 Maret 2025. Pada SEB sebelumnya, kegiatan pembelajaran di sekolah sampai 25 Maret 2025.
Berikut rincian jadwal libur sekolah selama Lebaran 2025, yang berlangsung mulai akhir Februari hingga awal April:
- Kamis (27/2/2025) - Rabu (5/3/2025): Siswa belajar mandiri di rumah, tempat ibadah, atau lingkungan sekitar.
- Kamis (6/3/2025) - Kamis (20/3/2025): Kegiatan pembelajaran kembali dilakukan di sekolah, madrasah, atau satuan pendidikan keagamaan.
- Jumat (21/3/2025) - Jumat (28/3/2025): Libur Lebaran tahap pertama.
- Rabu (2/4/2025) - Selasa (8/4/2025): Libur Lebaran tahap kedua.
- Rabu (9/4/2025): Siswa kembali masuk sekolah seperti biasa.
Perubahan jadwal ini diharapkan memberi keleluasaan bagi keluarga untuk merencanakan perjalanan mudik dengan lebih nyaman.
KOMENTAR ANDA