KOMENTAR

Ina bersyukur saat ini sudah tidak mengkonsumsi obat-obatan. Kondisinya dinyatakan baik. Ia terus menjalankan pola hidup sehat dengan lebih baik lagi.  Selalu mengkonsumsi vitamin D untuk tulang serta omega 3, Ina berharap jangan sampai terjadi kekambuhan. Saat ini ia sudah boleh kontrol setahun sekali yang sebelumnya harus dilakukan tiga bulan sekali dan enam bulan sekali.

Ketika Ina melakukan biopsi pertama kali di Jakarta, para sahabat dari komunitas Lovepink Indonesia datang memberikan semangat. Melihat mereka yang tampak happy dan cantik, semangat Ina untuk pulih pun bertambah besar. “Mereka menguatkan saya dengan mengatakan kami adalah orang-orang pilihan karena tidak semua penderita kanker bisa survive,” kenang perempuan yang terlihat segar di usia 53 tahun ini.

Sejak 2014, Ina Sumantri mendedikasikan diri sebagai pekerja sosial di Lovepink Indonesia. Dengan turut serta di kepengurusan aktif, Ina tidak merasa sendirian dalam berjuang menjaga kesehatan dirinya. Ia juga merasa terpanggil untuk mensupport penderita kanker dan mengkampanyekan pentingnya SADARI. “Perempuan harus selalu menjaga kesehatan dan tahu apa yang terbaik bagi dirinya. Jangan takut memeriksakan diri sedini mungkin, karena akan jauh lebih sulit penyembuhannya jika kanker sudah menyebar ke organ dalam,” tegas Ina.

 




Stella Christie, Ilmuwan Kognitif dan Guru Besar Tsinghua University yang Terpilih Jadi Wakil Menteri Dikti Saintek RI

Sebelumnya

Nicke Widyawati Masuk Fortune Most Powerful Women 2024

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Women