Foto: Getty Images
Foto: Getty Images
KOMENTAR

INAGURASI Joe Biden sebagai Presiden Amerika Serikat ke-46 dilaksanakan di US Capitol, Washington D.C, pada Rabu siang (20/01/2021) waktu setempat.

Dalam rangkaian acara pengambilan sumpah dan pidato Joe Biden menjadi presiden, hadir para mantan presiden bersama mantan First Lady yaitu George W. Bush-Laura Bush, Bill Clinton-Hillary Clinton, dan Barack Obama-Michelle Obama.

Salah satu yang menarik perhatian adalah busana yang dikenakan presiden dan wakil presiden Amerika bersama pasangan mereka masing-masing. Melansir CNN, keempatnya memilih busana karya desainer Amerika Serikat.

Selama 4 tahun terakhir, Melania Trump memilih gaya busana karya para perancang kenamaan Eropa. Sedangkan pendahulunya, Michelle Obama, kerap memperkenalkan bakat-bakat hebat asli Amerika Serikat. Mulai dari desainer independen seperti Isabel Toledo, Thom Browne, Naeem Khan, dan Jason Wu, hingga brand seperti J. Crew.

President Biden dan Douglas Emhoff mengenakan jas dari Ralph Lauren. Fashion brand tersebut sudah menjadi standar kemewahan Amerika selama lebih dari 40 tahun. Desainer Ralph Lauren lahir di Bronx dari ayah seorang imigran asal Belarusia.

First Lady

Ibu Negara Jill Biden mengenakan mantel berbahan tweed warna biru berkerah beludru biru tua juga tapered dress berhias kristal Swarovski dan mutiara dalam pola bunga, selaras dengan masker yang dikenakannya.

Busana tersebut didesain oleh Alexandra O’Neill, kelahiran Colorado, yang dikenal dengan label fesyen Markarian. Alexandra menyatakan merasa sangat terhormat bisa mendandani Ibu Negara dan menjadi bagian dari sejarah Amerika.

Desainer yang masuk ke industri fesyen pada tahun 2017 ini menjelasan bahwa warna biru dipilih untuk menegaskan keyakinan, kepercayaan diri, dan kestabilan (ketenangan), dikutip dari WWD.

Markarian merupakan brand papan atas yang berlokasi di New York. Banyak artis ternama seperti Kate Hudson, Lizzo, dan Priyanka Chopra yang diketahui membuat busana made-to-order khas Alexandra O’Neill.

Kamala Harris

Berbeda dengan Ibu Negara, Wakil Presiden Kamala Harris memilih mengenakan busana serba ungu di hari pelantikannya.

Bukan sembarang warna yang mencolok, warna ungu memiliki makna yaitu perpaduan antara Demokrat (biru) dan Republik (merah). Warna ungu telah lama dikenal sebagai warna bipartisanship alias rakyat yang tidak memihak partai politik mana pun (nonpartisan)

Tak hanya tentang nonpartisan, warna ungu ala Kamala Harris juga merupakan salah satu warna resmi dari gerakan pejuang hak suara perempuan. Ungu melambangkan sikap loyalitas.

Busana Kamala Harris dibuat oleh Christopher John Rogers dan Sergio Hudson. Rogers merupakan desainer kulit hitam asal Baton Rouge, Louisiana dan Sergio berasal dari South Carolina.

Kamala juga mengenakan kalung mutiara karya desainer Wilfredo Rosado. Desainer perhiasan yang juga anak seorang imigran ini merancang kalung mutiara yang sesuai dengan perempuan pertama yang menjadi wakil presiden Amerika itu.

Tantangannya adalah bagaimana agar permata yang feminin dan klasik itu dapat terlihat modern dan kuat. Hal itu melambangkan sosok Kamala yang feminin, anggun, juga kuat dan tangguh.

Seperti dilansir laman Vanity Fair, Kamala juga setia menggunakan kalung mutiara sebagai penghargaan kepada para perempuan yang mendukung karirnya selama ini. Kamala adalah bagian dari Alpha Kappa Alpha (AKA). Para pendiri dan penggabung AKA disebut sebagai “twenty pearls”.

Setiap anggota baru AKA diberi lencana khusus berhias 20 mutiara yang melambangkan kebijaksanaan dan kehalusan. Bisa dikatakan, AKA membentuk seorang Kamala untuk menjadi sosok pemimpin yang bijaksana.

Hillary Clinton dan Michelle Obama

Warna ungu juga dipilih Hillary Clinton untuk hari pelantikan Presiden Joe Biden. Ia mengenakan pantsuit ungu dari Ralph Lauren lengkap dengan syal ungu dan mantel berwarna marun.

Mengutip Harpers Bazaar, ini adalah kali kedua Hillary mengenakan busana ungu dalam peristiwa penting politik. Pertama, di tahun 2016, ia mengenakan busana ungu dalam pidato saat kehilangan kesempatan menjadi presiden.




Shandy Purnamasari Terus Berinovasi Tingkatkan Kualitas Produk MSGLOW

Sebelumnya

Ini Dia Daftar Shades dan Varian Ombre Super Cantik Liptint Wardah Moist Dew Tint

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga