Ilustrasi/Net
Ilustrasi/Net
KOMENTAR

KALAU dilihat-lihat, pribadi introvert itu bukan tipe yang menyenangkan untuk diajak berteman. Mereka lebih suka menyendiri dan tidak terbuka.

Tapi ternyata, ada hal-hal tersembunyi dari si introvert yang cukup mengejutkan. Yaitu semangat, fokus, dan berenergi. Si introvert juga memiliki pribadi yang kuat, ambisius, dan bisa menerima diri sendiri.

Sisi positif itulah yang membawa pengaruh baik untuk orang-orang yang ada di sekitarnya. Dan tentunya, banyak hal baik jika kita memilih si introvert untuk menjadi sahabat.

1. Pendengar yang Baik & Pengajar Suara Hati

Seringkali kita terlalu sibuk, sehingga tidak peduli dengan yang lain. 

Nah, seorang introvert selalu siap menjadi pendengar, baik di saat kamu marah, sedih, atau kesal. Mereka juga siap mendukung dan memberikan kritikan saat kamu mulai bersikap tidak rasional.

Bahkan ia rela mengesampingkan masalahnya sendiri. Dia juga yang akan mengajarkan kamu tentang bagaimana mendengarkan suara hati.

2. Memberi Perhatian Tanpa Banyak Kata & Lewat Tindakan Nyata

Sejatinya si introvert memang tidak banyak bicara, tapi mereka akan menunjukkan perhatian lewat tindakan. Dia akan dengan senang hati membuatkan segelas teh atau menyodorkan sekaleng kue.

Ia juga rela menunggu dan menyiapkan sekotak tisu ketika kamu terpuruk.

3. Bahagia dengan Cara Sederhana

Lebih memilih untuk sendiri bukan karena mereka kesepian, apalagi minta dikasihani. Dia justru sedang menikmati hidup, karena bisa seharian menghabiskan waktu untuk menulis, membaca buku, atau mengamati awan dan mengabadikannya.

Itulah caranya bahagia dan menikmati hidup. Dan dia pula yang mengajarkanmu arti kebahagiaan sesungguhnya. Jadi, tak hanya sekadar perkara pengakuan orang lain atas dirimu, tapi kamu bisa merasa nyaman dengan diri dan kesendirian.

4. Peka Terhadap Orang Lain & Sekitar

Si introvert akan tahu ketika kamu sedih atau bahagia. Dia mampu menangkap emosi tanpa perlu banyak bertanya.

Banyak hal di dunia ini yang menarik perhatiannya. Mulai dari nilai moral sampai hal-hal pribadi. Semuanya dirangkum dalan sebuah tulisan.

Saking pekanya, ia akan sadar jika ada barang-barang yang bergeser posisi.

5. Penjaga Kepercayaan & Arti Pertemanan

Seorang introvert adalah pribadi yang mampu menjaga kepercayaan. Siap mendengar semua keluh kesah yang cuma bisa kamu bagi sama dia.

Tentunya akan sangat nyaman menceritakan hal-hal penting dalam hidupmu. Caranya menghormatimu adalah dengan menjaga apa yang sudah kamu percayakan kepadanya, misalnya cerita hidupmu dan segala rahasia.

6. Apa Adanya & Bersyukur

Sekipun lebih sering terlihat diam, bukan berarti dia tidak peduli. Yang terbaik baginya adalah diam, mensyukuri apa adanya.

7. Jujur Tanpa Harus Menyakiti

Tidak suka banyak bicara namun selalu bisa berpikir dengan rasional. Jika menurutnya sikapmu sembrono dan emosional, dia tak ragu mengingatkan dengan caranya. Jujur, tegas, tapi lembut. Dia bisa menyampaikan kritik tanpa maksud menyakiti atau merendahkan.




POLYTRON Memperkenalkan Kitchenmate Oven Listrik

Sebelumnya

Intip Resep Rahasia di Balik Empuknya Singkong Keju

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Family